Gubernur Sugianto Sabran Resmikan Lampu dan Air Mancur Jembatan Kahayan
Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf melakukan Soft Launching Lampu dan Air Mancur (Lighting and Dancing Fountain) Jembatan Kahayan di Taman Pasuk Kameloh, Kota Palangka Raya, Jumat malam, 7 Juli 2023.
"Akhirnya dengan memohon ridho Allah SWT dan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, Lampu Hias dan Air Mancur Jembatan Kahayan dengan ini saya resmikan," ucap Gubernur Sugianto Sabran saat melakukan peluncuran.
Tampak pula hadir dalam acara peluncuran itu, antara lain Wakil Gubernur Edy Pratowo, Ketua DPRD Provinsi Wiyatno, Sekretaris Daerah Nuryakin, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, sejumlah Alim Ulama, serta Kepala Perangkat Daerah terkait.
Keberadaan Lampu Hias dan Air Mancur Jembatan Kahayan tersebut bertujuan untuk semakin mempercantik Kota Palangka Raya, terutama Kawasan Flamboyan dan sekitarnya, sejalan dengan penataan Water Front City ke depan, yang diharapkan akan menjadi daya tarik wisata.
“Ulun (Saya) Gubernur Kalimantan Tengah dan Pak Wagub cuma ingin berpesan kepada Wali Kota bahwa Kota Palangka Raya ini kita tata tetap, malam ini Bismillah, Insyaallah kita melaunching lampu dan air mancur Jembatan Kahayan. Mudah-mudahan nanti Kota Palangka Raya ini menjadi tujuan wisata kedepannya,” kata Gubernur.
Selain itu, dituturkan pula oleh Gubernur, pembangunan Bundaran Besar ditargetkan segera selesai di akhir Tahun 2023 ini. Untuk itu, Gubernur berpesan kepada masyarakat Kota Palangka Raya khususnya dan Kalimantan Tengah umumnya untuk bersama-sama menjaga infrastruktur yang ada di Kalteng.
“Saya titipkan kepada Masyarakat Kota Palangka Raya khususnya Masyarakat Kalimantan Tengah untuk turut serta menjaga, jangan sampai ada yang hilang, karena barang ini adalah dari dana pemerintah jadi harus kita jaga,” harap Gubernur Sugianto Sabran.
(Tulisan: MAY; Foto: BZ)
Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah