Dukung Gerakan Penanaman 1000 Pohon, Ketua TP PKK Kalteng Tanam Durian

Dukung Gerakan Penanaman 1000 Pohon, Ketua TP PKK Kalteng Tanam Durian

Share

Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Ibu Ivo Sugianto Sabran didampingi Ibu Nunu Andriani Edy Pratowo melakukan aksi penanaman bersama pohon durian, di kawasan UPT BPMPPHMT Dinas TPHP, Jalan Tjilik Riwut Km 38, Palangka Raya, Rabu, 1 Februari 2023. 

Aksi ini adalah bentuk dukungan terhadap Gerakan Penanaman 1.000 Pohon yang yang dipimpin Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Ibu Wury Ma'ruf Amin di Magelang. Gerakan itu sendiri digelar secara hybrid dan dilakukan serentak di seluruh provinsi di Indonesia.

"Hari ini kita bersama-sama Ibu Negara dan OASE KIM (Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju, -red) kegiatan menanam di Km 38 ini," kata Ketua TP PKK Kalteng di sela-sela kegiatan tersebut

Ivo selanjutnya menuturkan ada 100 pohon durian yang ditanam, dan kesemuanya adalah durian khas Kalimantan Tengah. Adapun dipilihnya pohon durian menurutnya karena bisa dioptimalisasi dari batang hingga buahnya.  "Ini juga salah satu tujuannya untuk penghijauan," tuturnya.

Lebih lanjut Ivo mengungkapkan bahwa, ke depan kawasan yang dijadikan tempat penanaman pohon durian itu dapat menjadi kawasan agrowisata. "Diharapkan nantinya terintegrasi dengan tanaman holtikultura," tambahnya. 

Selain penanaman durian, kegiatan kali ini juga dirangkai dengan panen cabai dan pembagian ratusan bibit pohon, di antaranya bawang merah. Hadir pula dalam kegiatan tersebut, antara lain Ketua Bhayangkari Kalteng Ibu Dewi Nanang Avianto, Kepala Dinas TPHP Provinsi Sunarti, sejumlah Pimpinan Organisasi Wanita, dan pengurus TP PKK Kalteng.

(Tulisan: IRA; Foto: EKA)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share