Wagub Resmi Buka Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahap 2 Tahun 2023

Wagub Resmi Buka Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahap 2 Tahun 2023

Share

Percepatan penurunan stunting menjadi salah satu agenda prioritas nasional dan daerah, termasuk Kalimantan Tengah (Kalteng), dalam rangka untuk mempercepat pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang cerdas, sehat, produktif, dan berdaya saing.

Wakil Gubernur (Wagub) Edy Pratowo secara resmi membuka kegiatan Penilaian Kinerja Kabupaten/Kota Tahap 2 dalam Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Provinsi Kalteng 2023 di Aula Bappedalitbang Provinsi Kalteng, Kota Palangka Raya, pada Rabu, 31 Mei 2023. Kegiatan hari ini dirangkai dengan Pameran Inovasi Stunting 2023.

Adapun Penilaian Tahap 1 telah dilaksanakan sebelumnya pada tanggal 25-26 Mei 2023 lalu. Penilaian kinerja ini dilakukan sebagai sarana evaluasi, dengan menggunakan instrumen penilaian, indikator dan periode waktu yang telah ditetapkan dalam Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 maupun Rencana Aksi Nasional Percepatan Penurunan Angka Stunting Indonesia (RAN PASTI).

"Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi semangat untuk mewujudkan visi dan misi Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam upaya melakukan berbagai program pencegahan dan percepatan penurunan stunting di wilayah Kalimantan Tengah," ucap Wagub Edy Pratowo menyampaikan sambutan Gubernur.

Diharapkan seluruh pemangku kepentingan bersinergi dan berkomitmen untuk segera merumuskan langkah strategis dalam mengimplementasikan 5 pilar Strategi Nasional sekaligus menjalankan program strategis RPJMD. "Menjadikan target penurunan prevalensi stunting sebagai salah satu indikator kinerja kepala daerah dengan mengoptimalkan sumber dana APBN kemudian juga dari CSR perusahaan atau badan usaha," imbuhnya.

Usai membuka kegiatan, Wagub meninjau stand-stand Pameran Inovasi Stunting 2023 di yang diawali dengan prosesi pemotongan pita. Tampak pula hadir dalam kesempatan ini, antara lain Wakil Wali Kota Palangka Raya dan Wakil Bupati se-Kalteng atau yang mewakili, Kepala Bappeda Litbang Provinsi Kalteng, sejumlah Kepala OPD lainnya, dan Kepala Instansi Vertikal terkait, Ketua Tim Penggerak PKK Kalteng atau yang mewakili, Tim Investing in Nutrition and Early Years Project (INEY) Regional 4, serta seluruh Perangkat Daerah anggota Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dan perwakilan CSR Kabupaten/Kota se-Kalteng.

Di hadapan awak media seusai meninjau pameran, Wagub Edy Pratowo menekankan pentingnya anggaran dan regulasi dalam upaya penurunan stunting. "Intervensi itu termasuk langkah strategis apa untuk menurunkan dengan anggaran juga yang disiapkan, termasuk regulasinya," jelas Wagub.

Lebih lanjut, Wagub mengimbau daerah untuk mengadopsi strategi daerah lain yang telah berhasil. "Sapa tahu permasalahannya sama. Kalau itu bisa terbangun dengan baik, insya Allah angka stunting akan turun, Kabupaten senyum, Provinsi senyum," pungkas Wagub Edy Pratowo.

(Tulisan: RAN; Foto: JP)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share