Peringatan “May Day” 2019 Di Kalteng Berlangsung Meriah

Peringatan “May Day” 2019 Di Kalteng Berlangsung Meriah

Share

Palangka Raya – Biro PKP. Peringatan Hari Buruh Internasional atau “May Day” 1 Mei tahun 2019 tingkat provinsi Kalimantan Tengah berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang diwarnai dengan aksi buruh turun ke jalan menggelar demo atau unjuk rasa.

Tahun ini peringatan “May Day” di Palangka Raya justru dimeriahkan dengan berbagai aksi positif yang melibatkan buruh, pengusaha, pemerintah dan masyarakat seperti dialog sosial penguatan pelaku hubungan industrial, jalan sehat dan sepeda santai, tarik tambang, pemeriksanaan kesehatan, hiburan dan donor darah.

Gubernur Kalimantan Tengah H.Sugianto Sabran dalam sambutan tertulis disampaikan Sekda Kalteng Fahrizal Fitri pada Peringatan Hari Buruh Internasional tersebut menegaskan, pemerintah Indonesia telah memposisikan keberadaan para buruh/pekerja sebagai salah satu pilar penting dalam pembangunan nasional.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menyambut baik keberadaan Serikat, Federasi dan Konfederasi Pekerja/Buruh di Kalimantan Tengah. Sebagai wujud pengakuan atas keberadaan berbagai organisasi buruh/pekerja tersebut maka peringatan Hari Buruh Internasional atau “May Day” tingkat provinsi Kalteng 2019 dirayakan dengan menggalang kebersamaan dan kesetaraan melalui acara produktif, menyenangkan dan menghibur sesuai thema May Day 2019 “Together We Grow” dan Sub Thema “Tumbuh Bersama Dalam Kesetaraan Yang Harmonis Melalui Lembaga Tripartit, Mewujudkan Kalteng Berkah”.

Gubernur mengharapkan para buruh/pekerja dapat menikmati dan berpartisipasi mengikuti berbagai kegiatan sosial dan perlombaan yang diselenggarakan panitia dalam suasana santai dan gembira. “Kami mengucapkan terima kasih kepada perusahaan dan sponsor termasuk Palang Merah Indonesia yang telah berkontribusi dalam peringatan Hari Buruh Internasional 2019 di Kalimantan Tengah”, ujar gubernur.

Diharapkan Peringatan Hari Buruh Internasional atau “May Day” tingkat provinsi Kalimantan Tengah 2019 dapat menjadi motivasi untuk membangun dan mengembangkan sinerjitas dan kerjasama Tiga Pilar Pelaku Hubungan Industrial yaitu Pekerja, Pengusaha dan Pemerintah.

Peringatan Hari Buruh Internasional tingkat provinsi kalteng 2019 di Palangka Raya tersebut dipusatkan di halaman Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalteng diikuti sekitar 1.600 orang meliputi unsur Pengusaha, Serikat Pekerja/Serikat Buruh, Perkerja, Pemerintah dan masyarakat.

TIm Komunikasi Publik Biro PKP Setda Provinsi Kalimantan Tengah


Share