Pemprov Kalteng dan Pelindo III Tingkatkan Sinergi Program Menuju Indonesia Maju
Sekretaris Daerah Fahrizal Fitri, mewakili Gubernur Kalimantan Tengah, menghadiri kegiatan Rapat Kerja (Raker) PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) Tahun 2019 yang diselenggarakan di Hotel The Grand Barunawati, Surabaya, Provinsi Jawa Timur, Selasa (3/12/2019) sore.
PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau yang lebih dikenal dengan Pelindo III menggelar rapat kerja tersebut dalam rangka untuk melakukan evaluasi atas kinerja perusahaan tahun 2019 dan mendapatkan masukan untuk merumuskan program kerja strategis tahun 2020.
Raker Pelindo III ini mengangkat tajuk “Sinergi Nasional Menuju Indonesia Maju” dan mengundang sejumlah pemda provinsi di wilayah kerjanya, termasuk Kalteng, untuk memaparkan pengembangan ekonomi dan potensi daerahnya, sehingga dapat lebih menjalin sinergisitas program antara Pelindo III dengan Pemerintah Daerah.
Gubernur Kalimantan Tengah melalui Sekda Fahrizal Fitri menyambut baik keinginan Pelindo III untuk lebih meningkatkan sinergi program dengan daerah. Terlebih lagi, di Kalimantan Tengah, dua sektor ekonomi yang berhubungan erat dengan bidang usaha Pelindo III berkembang sangat baik, yaitu transportasi dan pergudangan.
Gubernur Kalteng dalam paparan yang disampaikan Sekda Fahrizal Fitri menuturkan, “Ekonomi Kalteng Triwulan I sampai Triwulan III-2019 (c to c) sebesar 6,32%, dengan pertumbuhan tertinggi dicapai oleh kategori Transportasi dan Pergudangan (9%). Hal ini (tentunya) sejalan dengan kegiatan usaha Pelindo III, yakni melancarkan arus transportasi domestik maupun internasional.”
Dengan adanya keselarasan program Pelindo III-Pemda tersebut nantinya akan lebih mendorong perekonomian daerah, sebagai bagian dari upaya atau langkah bersama untuk mendukung program pemerintah, Menuju Indonesia Maju. Dalam sambutannya, Direktur Utama Pelindo III Doso Agung mengungkapkan, “Tentunya yang saya harapkan dari pertemuan ini, untuk menyamakan persepsi antara pemerintah sebagai pembuat kebijakan dan BUMN sebagai lokomotif pembangunan, sehingga dapat melangkah lebih cepat dan kerja lebih optimal.”
Selain Kalimantan Tengah, turut dihadirkan pula provinsi-provinsi yang termasuk dalam wilayah kerja Pelindo III, yaitu Jawa Timur, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kalimantan Selatan, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.
Lebih lanjut, Rapat Kerja Pelindo III tersebut berlangsung selama 2 (dua) hari, dari tanggal 2-3 Desember 2019, dan diikuti sekitar 500 orang peserta, terdiri dari Pejabat Pelindo III dan beberapa instansi atau asosiasi terkait yang menangani bidang logistik, transportasi dan investasi maritim.
(Tulisan: Setya Sri S.; Editor: Noriko Y., Devid S.; Foto: MDK)