Gubernur Sugianto Sabran Sambut Kunjungan Menhan Prabowo Subianto ke Kalteng

Gubernur Sugianto Sabran Sambut Kunjungan Menhan Prabowo Subianto ke Kalteng

Share

Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menyambut langsung kedatangan Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto di Bandar Udara (Bandara) Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, pada Rabu pagi, 10 Maret 2021.

Bertolak dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta dengan menggunakan pesawat Boeing VIP TNI AU, Menteri Prabowo Subianto beserta rombongan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) RI tiba di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya sekitar pukul 08.25 WIB.

Turut serta dalam rombongan Menhan RI, diantaranya Inspektur Jenderal (Irjen) Kemenhan RI Letjen TNI Ida Bagus Purwalaksana, Sekretaris Badan Sarana Pertahanan (Baranahan) Kemenhan RI Brigjen TNI Marrahmat, dan Kepala Biro TU dan Protokol Kemenhan RI Brigjen TNI Rui Duarte.

Sementara itu, hadir pula menyambut kedatangan Menteri Pertahanan tersebut, antara lain Kajati Kalteng Iman Wijaya, Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng Fahrizal Fitri, Wakapolda Brigjen Pol Ida Utari, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sri Suwanto, Kasiren Korem 102/PJG, dan Kabagdukops Binda Kalteng.

Adapun kunjungan kerja Menteri Prabowo Subianto ke Provinsi Kalimantan Tengah kali ini adalah dalam rangka untuk meninjau langsung lokasi lahan penanaman singkong untuk mendukung Program Cadangan Logistik Strategis Nasional, yang berada di Desa Tewai Baru, Kecamatan Sepang, Kabupaten Gunung Mas.

Begitu tiba di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto didampingi Gubernur Sugianto Sabran beserta rombongan Kemenhan RI kemudian langsung berangkat menuju Kabupaten Gunung Mas, dengan terbang menggunakan Helikopter VIP TNI AU.

Lebih lanjut, usai peninjauan lahan pengembangan singkong di Kabupaten Gunung Mas tersebut, Menteri Prabowo Subianto beserta rombongan Kemenhan RI dijadwalkan langsung kembali ke Jakarta pada siang hari nanti, dengan menggunakan pesawat Boeing VIP TNI AU yang akan lepas landas dari Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya.

(Tulisan/Foto: SSS/DMR)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share