Gubernur Ingatkan Pengusaha Kalteng Agar Tetap Optimis di Tengah Pandemi Covid-19

Gubernur Ingatkan Pengusaha Kalteng Agar Tetap Optimis di Tengah Pandemi Covid-19

Share

Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran mengingatkan bahwa para pengusaha di Kalteng harus tetap optimis walaupun di tengah pandemi Covid-19 yang masih dihadapi sampai saat ini. Hal tersebut diungkapkan Gubernur melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Nurul Edy pada acara Pelantikan serta Pendidikan dan Pelatihan Pengurus Wilayah (PW) Jaringan Pengusaha Nasional (JAPNAS) Provinsi Kalteng Periode 2021-2026 di Ballroom Kahayan Swiss-BelHotel Palangka Raya, pada Kamis, 8 April 2021.

"Pengusaha harus lebih kreatif, berinovasi, cepat menyesuaikan diri, dan meningkatkan produktifitas," tegas Gubernur Sugianto Sabran dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Nurul Edy.

Meski harus senantiasa optimis, Gubernur juga mengingatkan bahwa produktivitas tidak ada dengan sendirinya. Produktivitas harus dipikirkan, diupayakan, dan dilaksanakan oleh semua pihak. "Dalam kondisi ini, harus ada kerja sama antara pemerintah dan pelaku usaha agar permasalahan yang ada dapat teratasi. Pemerintah memahami kesulitan dunia usaha, sehingga pemerintah memberikan stimulus-stimulus untuk mengurangi beban dunia usaha," jelas Gubernur.

Lebih lanjut dikatakan Gubernur dalam sambutan tertulisnya bahwa di dalam melaksanakan kenormalan baru di tengah pandemi ini, semua sektor usaha wajib mengutamakan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) bagi pekerja atau buruh. Mulai dari penggunaan masker, social distancing, dan jaminan kebersihan area kerja. "Keselamatan dan kesehatan tenaga kerja merupakan salah satu faktor yang mendukung produktivitas tenaga kerja. Tenaga kerja yang produktif akan menjamin perusahaan untuk tetap produktif dan berjalan lancar," imbuhnya.

Gubernur meyakini, dengan berbekal semangat, kerja keras, dan kerja cerdas, serta didukung dengan kemampuan dan pengalaman seluruh pemangku amanah JAPNAS Kalteng dapat mendukung perubahan paradigma ekonomi bangsa yang berbasis konsumsi menjadi bangsa berbasis produksi. "Menjadi jaringan pengusaha yang mampu bekerja sama meningkatkan daya saing, produksi dalam negeri, serta mengelaborasi semua elemen kekuatan bangsa untuk bahu-membahu menciptakan masyarakat yang mandiri, berdaya saing tinggi, dan bersama memperjuangkan kemakmuran Indonesia, khususnya Provinsi Kalimantan Tengah," papar Gubernur.

Gubernur pun menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya Henny Fauziyah Salman sebagai Ketua Umum Wilayah JAPNAS Kalteng. "Teriring harapan semoga Pengusaha Kalimantan Tengah memiliki peran, fungsi, dan kedudukan strategis dalam akselerasi pembangunan nasional," pungkas Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dalam sambutan yang dibacakan Asisten Nurul Edy.

Ketua Umum PW JAPNAS Kalteng Henny Fauziyah Salman menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng dan rekan-rekan enterpreneur yang telah mendukung keberadaan JAPNAS di Kalteng. Henny pun menegaskan bahwa pengusaha harus selalu optimis. "Bagaimanapun sulitnya keadaan pada masa pandemi, kita sebagai pengusaha harus tetap optimis agar perekonomian terus meningkat," ucap Henny seraya memaparkan visi JAPNAS Kalteng ke depan ingin membangkitkan ekonomi mandiri di era New Normal, aktif berkolaborasi positif dengan stakeholders, serta berdiskusi dan bersinergi mencari pemecahan masalah.

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) JAPNAS Bayu Priawan Djokosoetono menekankan bahwa kepengurusan JAPNAS Kalteng harus menelurkan kontribusi yang konkrit bagi keberlangsungan usaha di Bumi Tambun Bungai. "Kalau dia konkrit, maka pondasinya bagus. Kalau pondasinya bagus, maka bisa bertahan selamanya. Untuk itu, JAPNAS Kalteng diharapkan menjadi Pengurus Wilayah yang konkrit. Di Kalteng banyak potensi sinergi, termasuk sinergi dengan Pengurus Pusat. Sinergi modal akses, kompetensi, sehingga menghasilkan bisnis yang konkrit, berkesinambungan, dan kekinian," paparnya.

Pada kesempatan ini, sebanyak 88 orang Pengurus Wilayah JAPNAS Kalteng Periode 2021-2026 dilantik hari ini oleh Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) JAPNAS Bayu Priawan Djokosoetono. Dalam kepengurusan baru ini, H. Sugianto Sabran didaulat sebagai Dewan Kehormatan. Acara pelantikan ini dihadiri, antara lain Ketua Tim Caretaker Nasional PP JAPNAS Reza Irsyad Aminy, Ketua Harian PP JAPNAS Widianto Saputro, serta sejumlah perwakilan asosiasi pengusaha di Kalteng.

Acara ini dirangkai pula dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman dengan Universitas Palangka Raya, BNNP Provinsi Kalteng, Betang Sakula Budaya Foundation, PKBM Lutfillah, dan Central Borneo Guide, yang kemudian dilanjutkan dengan Launching "Suka Organics" Sinergi Usaha Kalimantan sebagai Pilot Project. Sebagai acara pamungkas, digelar Pelatihan Peningkatan Produktivitas UMKM Dinas Tenaga Kerja Pemerintah Kota Palangka Raya yang diikuti pengurus dan anggota JAPNAS.

(Tulisan/Foto: RAN/SOP/DMR)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share