Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Wagub Kalteng) H. Edy Pratowo menghadiri kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi "Mantap Brata Tahun 2023-2024", yang digelar di Lapangan Barigas Mapolda Kalteng, Kota Palangka Raya, pada Selasa pagi, 17 Oktober 2023.
Sekretaris Daerah (Sekda) Nuryakin, mewakili Gubernur, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi Penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Wilayah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), bertempat di Aula Jayang Tingang, Kompleks Kantor Gubernur, Kota Palangka Raya, Senin, 16 Oktober 2022.
Dalam rangka terus menjaga kondusivitas keamanan dan kenyamanan kehidupan bersama, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) menggelar dialog dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, praktisi di bidang akademis yaitu rektor dan pimpinan universitas serta Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM).
Sekretaris Daerah (Sekda) Nuryakin menghadiri acara Gerakan Pangan Murah (GPM) yang diadakan di Aula Kantor Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Kota Palangka Raya, Senin pagi, 16 Oktober 2023. Kegiatan GPM tahun 2023 ini digelar serentak se-Indonesia dan dibuka secara daring oleh Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi.
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Musyarawah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprovlub), dalam rangka untuk memilih Ketua Umum KONI Kalteng masa bakti 2023-2027 serta jajaran kepengurusan definitif.
Sekretaris Daerah (Sekda) Nuryakin yang juga Ketua Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kalimantan Tengah (Kalteng) secara resmi menutup Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) VII KORPRI Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2023 di Aula Jayang Tingang, Kompleks Kantor Gubernur, Kota Palangka Raya, Kamis malam, 12 Oktober 2023.
Penurunan stunting merupakan program prioritas yang ditetapkan dalam Visi Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) untuk mewujudkan kesejahteraan segenap masyarakat menuju Kalimantan Tengah makin BERKAH, yang diejawantahkan dalam salah satu misi, yaitu Percepatan pembangunan sumber daya manusia yang cerdas, sehat, dan berdaya saing.
Wakil Gubernur (Wagub) Edy Pratowo hadir membuka Pameran dan Bazar Sembako dalam rangka memperingati Hari Karantina ke-146, di halaman Kantor Karantina Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), di kawasan Jl. G. Obos Km 5, Palangka Raya, Rabu, 11 Oktober 2023.
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Sekda Kalteng) H. Nuryakin menghadiri kegiatan Maulid Akbar yang diselenggarakan Majelis Riyadhul Jannah di kediaman H. Muhammad Noor, Jalan Jati, Palangka Raya, pada Selasa malam, 10 Oktober 2023.
Anak merupakan investasi vital bagi masa depan sebuah bangsa, karena di tangan anak-anak kelak yang akan menerima estafet kepemimpinan bangsa serta meneruskan dan memajukan Indonesia dan khususnya Kalimantan Tengah ke arah yang lebih baik.