Wagub Pimpin Peringatan Hari Koperasi ke-75 Tingkat Provinsi Kalteng

Wagub Pimpin Peringatan Hari Koperasi ke-75 Tingkat Provinsi Kalteng

Share

Wakil Gubernur (Wagub) H. Edy Pratowo memimpin Upacara Peringatan Hari Koperasi Ke-75 Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2022, bertempat di Halaman Kantor Dinas Koperasi dan UKM (Usaha Kecil dan Menengah) Provinsi Kalteng, Kota Palangka Raya, pada Selasa 12 Juli 2022.

Peringatan Hari Koperasi ke-75 tahun ini mengangkat tema “Transformasi Koperasi untuk Ekonomi Berkelanjutan”, dengan tagline “Ayo Berkoperasi”. Tema tersebut merupakan pengejawantahan dari upaya koperasi bertransformasi dari citra model lama dan konvensional menjadi model baru dan profesional.

“Perjalanan pembangunan koperasi diupayakan secara berkesinambungan agar koperasi dapat tumbuh sejajar dengan badan usaha lain, memiliki sensitivitas tinggi dalam pengembangan usaha, dan diminati oleh generasi muda,” ungkap Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dalam pidatonya yang dibacakan Wagub Edy Pratowo.

Lebih lanjut, Menteri Koperasi dan UKM mengatakan pemerintah menggelorakan gerakan “Ayo Berkoperasi” yang terhubung dengan Program Gerakan Revolusi Mental, dengan tujuan untuk meningkatkan literasi perkoperasian dan generasi muda tertarik untuk berkoperasi.

“Sebagai agen pembangunan, generasi muda kita harus dibekali dengan pengalaman berusaha serta pembangunan karakter yang berbasis nilai gotong royong dan usaha bersama, yang keseluruhannya akan diperoleh melalui koperasi,” ujarnya.

Selain itu, dukungan regulasi menjadi satu langkah penting agar koperasi terus diminati serta menciptakan ekosistem bisnis yang dinamis, adaptif, dan akomodatif bagi kepentingan anggota dan masyarakat. Harapannya koperasi dapat lebih lincah dan dinamis dalam menangkap berbagai peluang usaha, serta mendapat kepercayaan publik.

“Semoga upaya pembinaan, pengembangan, dan penguatan koperasi ini berjalan dengan baik agar dapat memberikan kontribusi bagi kesejahteraan anggota koperasi dan masyarakat luas,” pungkas Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki melalui Wagub Kalteng Edy Pratowo.

Tampak pula hadir dalam Peringatan Hari Koperasi ini, antara lain Kepala Otoritas Jasa Keuangan Kalteng Otto Fitriandy, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Leonard S. Ampung, dan Plt. Kepala Dinas Koperasi dan UKM Norhani, serta Pengurus Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) Kalteng.

(Tulisan: WIN; Foto: BZ)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share