Pemprov Kalteng Ikuti Forum Optimalisasi Percepatan Pembentukan Badan Riset dan Inovasi Daerah

Pemprov Kalteng Ikuti Forum Optimalisasi Percepatan Pembentukan Badan Riset dan Inovasi Daerah

Share

Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) mengikuti Forum Optimalisasi Percepatan Pembentukan Perangkat Daerah Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA). Acara ini dihadiri Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko secara virtual dari ruang kerja, Kompleks Kantor Gubernur, Kota Palangka Raya, pada Senin, 25 Juli 2022.

BRIDA merupakan entitas (unit) baru di bawah Pemerintah Daerah, yang pembentukan dan programnya dikoordinasikan dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Kehadirannya diharapkan menjadi pengungkit pertumbuhan ekonomi, organisator, dan kolaborator untuk memecahkan permasalahan berbasis riset. 

Pembentukan Badan Riset dan Inovasi Daerah ini sendiri merupakan salah satu amanat dari Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2019 tentang Sistem Nasional IPTEK dan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 78 Tahun 2021 tentang Badan Riset dan Inovasi Nasional.

Saat memberikan kata pengantar, Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri Eko Prasetyanto menyebut bahwa kebijakan yang didasarkan pada data, riset, dan sinergitas akan mewujudkan cita - cita negara yaitu Indonesia Maju.

"Kita mempunyai cita - cita yang luhur, bahwa tahun 2045 adalah tahun emas, negara kita lebih berkeadilan, maju dan sejahtera. Saya yakin bila semua kebijakan didasarkan pada riset, didasarkan pada data, didasarkan pada kebersamaan sinergitas antar lembaga, maka negara ini akan dapat lebih maju," kata Eko Prasetyanto.

Eko menambahkan, upaya pemerintah untuk menyiergikan penelitian dan inovasi ditunjukan dengan lahirnya Perpres Nomor 78 Tahun 2021. "Dalam Perpres Nomor 78 Tahun 2021, kita melihat ada upaya pemerintah untuk mensinergikan berbagai penelitian, pengkajian dan inovasi," terangnya.

Kepala BSKDN memandang BRIN berperan dalam mendukung pengambilan kebijakan pemerintah berbasis riset. "Kita harapkan dengan BRIN ini, penelitian - penelitian akan semakin banyak, dan memudahkan dalam pengambilan kebijakan. Oleh karena itu, mari kita dukung bersama program pemerintah ini," jelasnya.

Eko pun menekankan perlu adanya kebersamaan ASN untuk mengoptimalkan kinerja sesuai bidang kerja. "Ke depan kita akan menghadapi berbagai hal strategis seperti pandemi COVID-19, Ibu Kota Negara (IKN), pemilihan umum, pilkada serentak. Ini bukan hal yang mudah, perlu kebersamaan. Sebagai pelaksana aparatur birokrasi, kita optimalkan berbagai kemampuan sesuai bidang kita," pungkasnya.

(Tulisan/Foto: NY)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share