Hadiri Kenal Pamit Wakapolda Kalteng, Wakil Gubernur Edy Pratowo Berharap Sinergi Pemprov dan Polda Makin Solid

Hadiri Kenal Pamit Wakapolda Kalteng, Wakil Gubernur Edy Pratowo Berharap Sinergi Pemprov dan Polda Makin Solid

Share

Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo menghadiri acara Kenal Pamit Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kalteng, bertempat di Aula Jayang Tingang, Kompleks Kantor Gubernur, Kota Palangka Raya, pada Kamis malam, 12 Januari 2023.

Saat menyampaikan sambutan, Wakil Gubernur atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng mengucapkan terima kasih kepada Ibu Irjen Pol (Purn) Ida Oetari Poernamasasi atas pengabdian selama bertugas sebagai Wakapolda di Kalimantan Tengah.

"Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Ibu Irjen Pol (Purn) Ida Oetari Poernamasasi, yang selama ini telah memberikan sumbangsih, dedikasi, dan pengabdiannya bagi kemajuan pembangunan di Provinsi Kalimantan Tengah", ungkap Wakil Gubernur.

Selanjutnya, Wakil Gubernur juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Wakapolda baru Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, serta menyampaikan harapan agar sinergi Pemprov Kalteng dan Kepolisian Daerah (Polda) semakin solid.

"Dengan kehadiran Bapak mendukung tugas Bapak Kapolda, kami berharap sinergi dan kolaborasi antara Pemprov Kalteng dengan Kepolisian Daerah akan terjalin semakin baik dan solid, untuk bersama-sama, bahu-membahu memajukan pembangunan di Provinsi Kalimantan Tengah ini", tuturnya.

Hadir pula pada acara tersebut, diantaranya Ketua DPRD Wiyatno, Kapolda Irjen Pol Nanang Avianto, Danrem 102/PJG Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, Sekretaris Daerah Nuryakin, Kepala Perangkat Daerah/Pimpinan Instansi Vertikal, tokoh adat, tokoh masyarakat serta tokoh agama.

(Tulisan: NY; Foto: JP)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share