Buka Rakor LPTQ, Sekda Nuryakin Ajak Semua Pihak Sukseskan MTQ ke-XXX Tingkat Provinsi Kalteng
Sekretaris Daerah (Sekda) H. Nuryakin membuka Rapat Koordinasi Persiapan Penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran dan Hadist (MTQH) Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Se-Kalimantan Tengah Tahun 2022, di Aula Darussalam, Kompleks Masjid Raya Darussalam, Kota Palangka Raya, pada Kamis pagi, 7 Juli 2022.
"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, Rapat Koordinasi LPTQ se-Kalimantan Tengah dalam rangka Persiapan Penyelenggaraan MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022 secara resmi saya nyatakan dibuka," ucap Sekda Nuryakin dalam sambutannya.
Sekda Nuryakin pun mengajak seluruh pengurus LPTQ se-Kalteng dan stakeholders terkait untuk dapat bersama-sama mendukung dan menyukseskan gelaran MTQ ke-XXX (ke-30) Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2022, yang akan diselenggarakan di Kota Palangka Raya, mulai dari tanggal 22 s.d. 28 Juli 2022.
"Mari kita sukseskan penyelenggaraan MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022, dalam rangka kita mempersiapkan untuk mengikuti MTQ (Nasional-red) di Kalimantan Selatan," ajak Sekda Kalteng Nuryakin.
Sekda Nuryakin kemudian juga mengapresiasi terselenggaranya Rapat Koordinasi (Rakor) tersebut, yang diharapkan dapat menjadi langkah dasar dalam rangka pengembangan maupun penguatan program kerja LPTQ. "Atas nama Pemerintah Provinsi, saya menyambut baik dan mengapresiasi terlaksananya Rakor LPTQ ini," ungkapnya.
Selanjutnya, Sekda Nuryakin yang juga selaku Ketua Umum LPTQ Kalteng menekankan pentingnya sinergi antara LPTQ Provinsi, LPTQ Kabupaten/Kota, dan para pemangku kepentingan atau stakeholder, dalam upaya untuk meningkatkan kualitas kader generasi muda Kalimantan Tengah yang lebih andal dan kompeten serta mencintai Al-Qur’an.
"Saya mengajak dan juga mengimbau kepada para pengurus LPTQ Kabupaten/Kota untuk dapat berperan aktif dalam koordinasi dan sinergi dengan LPTQ Provinsi Kalimantan Tengah serta stakeholders," pungkas Sekda Nuryakin.
Turut pula hadir pada acara tersebut, antara lain Wakil Bupati Murung Raya Rejikinoor, Kakanwil Kemenag Kalteng H. Noor Fahmi, Sekda Kabupaten Barito Utara Muhlis, Ketua Harian LPTQ Kalteng H. Khairil Anwar, Sekretaris Umum LPTQ Kalteng H.M. Yusi Abdhian, dan Ketua Panitia Pelaksana Rakor LPTQ H. Riduan Syahrani.
Lebih lanjut, rakor yang akan berlangsung sehari ini diikuti oleh segenap jajaran Pengurus LPTQ Provinsi dan perwakilan Pengurus LPTQ Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah. Adapun tema yang diusung dalam rapat koordinasi LPTQ kali ini yaitu “Sukses MTQ dan Prestasi untuk Kalteng Makin Berkah”.
(Tulisan: SSS; Foto: FEN)
Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah