Sekda Kalteng Harapkan Pj. Sekda Kotim Segera Lakukan Langkah-Langkah Koordinasi

Sekda Kalteng Harapkan Pj. Sekda Kotim Segera Lakukan Langkah-Langkah Koordinasi

Share

Sekretaris Daerah (Sekda) Fahrizal Fitri, mewakili Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), menghadiri acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Penjabat (Pj.) Sekda Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), bertempat di Aula Anggrek Tebu, Kompleks Kantor Bupati, Kota Sampit, pada Senin, 15 Februari 2021.

Berdasarkan surat Keputusan Gubernur Kalteng Nomor 800/40/II.1/BKD tanggal 29 Januari 2021, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah (Otda) Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Kalteng Akhmad Husain resmi dilantik sebagai Pj. Sekda Kabupaten Kotim oleh Bupati Kotim Supian Hadi. Bertindak selaku saksi, yaitu Sekda Kalteng Fahrizal Fitri dan Sekda Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu.

Usai penandatanganan Berita Acara Sumpah Jabatan, acara kemudian dilanjutkan dengan Serah Terima Jabatan dari Penjabat sebelumnya Suparmadi kepada Penjabat baru Akhmad Husain. Dalam sambutannya, Sekda Fahrizal Fitri menyampaikan apresiasi kepada Suparmadi yang telah mengemban tugas selama 3 bulan.

Selanjutnya, dalam sesi wawancara usai kegiatan, Sekda Fahrizal Fitri kemudian berharap Pj. Sekda yang baru Akhmad Husain untuk dapat melakukan koordinasi dengan Bupati dan Wakil Bupati serta  jajaran, baik dengan para Asisten, Staf Ahli Bupati, Inspektur, Kepala Dinas/Badan, maupun dengan para Camat, dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan di Kotim.

“Tugas utama beliau setelah dilantik menjadi Penjabat adalah harus segera berkoordinasi dengan kepala daerah setempat, karena Sekda adalah membantu kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk menjalankan program dan kegiatan dalam rangka pembangunan di Kotawaringin Timur,” jelas Sekda Kalteng Fahrizal Fitri.

Sekda Kalteng kemudian mengatakan bahwa tugas berikutnya berkaitan dengan proses penganggaran. “Yang perlu dilakukan awal saat ini adalah bagaimana menjalankan anggaran, karena saya dengar anggaran secara nasional juga terjadi hambatan. Saya berharap adanya transisi anggaran ini semakin cepat supaya anggaran bisa jalan, karena bagaimanapun proses pembangunan akan terhambat kalau anggarannya tidak bisa direalisasikan,” paparnya.

Sekda Kalteng selanjutnya juga meminta Pj. Sekda Kotawaringin Timur yang baru saja dilantik untuk segera menyusun rencana seleksi Sekda. “Kita harapkan rencana ini mulai dari susunan panitia seleksi, anggaran, semuanya kita harapkan paling lama 6 bulan ke depan sudah ada usulan Sekda Definitif di Kotawaringin Timur ini, sehingga tata pemerintahan semakin mantap dan berjalan dengan normal. Kami berharap dukungan dari semua pihak kepada Pj. Sekda untuk menjalankan tugasnya," harap Sekda Kalteng.

Dalam sesi wawancara ini juga mengemuka mengenai 3 nama calon Pj. Bupati Kotawaringin Timur yang telah diajukan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Ketiga calon Pj. Bupati tersebut merupakan Pejabat Jabatan Tinggi Pratama atau Pejabat Eselon II.a di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng. Keputusan Kemendagri pun diharapkan segera keluar guna mengisi transisi kekosongan, karena masa kepemimpinan Bupati saat ini akan berakhir pada 17 Februari 2021.

“Saat ini, Bupati terpilih masih berproses di MK. Tentunya, ada langkah-langkah dalam mengisi kekosongan ini, bisa nanti Plh., bisa nanti Pj. Tapi yang pasti, tetap tidak ada kekosongan di dalam pemerintahan. Kami mengucapkan terima kasih kepada pasangan SEHATI yang telah menjalankan roda pemerintahan selama 2 periode dan ini betul-betul memberikan dampak kemajuan di Kabupaten Kotawaringin Timur,” pungkas Sekda Kalteng Fahrizal Fitri.

Sementara itu, Pj. Sekda Akhmad Husain sendiri mengaku akan segera melakukan langkah-langkah koordinasi dan menjalankan tugas barunya sebagaimana yang sudah direncanakan sesuai dengan anggaran yang ada. “Untuk ke depannya, sesuai dengan tugas yang ada, adalah mempersiapkan Sekda Definitif, juga tentunya melaksanakan tugas-tugas yang sudah direncanakan sebelumnya, sesuai dengan anggaran yang ada,” katanya dalam sesi wawancara seusai kegiatan.

“Dan, juga tadi disampaikan Bapak Sekretaris Daerah Provinsi, ada penyesuaian-penyesuaian yang mungkin nanti dari SIPD (Sistem Informasi Pemerintah Daerah), kita akan kembali lagi ke SIMDA (Sistem Informasi Manajemen Daerah). Intinya, menyesuaikan dengan yang sudah dilaksanakan oleh pemerintah daerah sebelumnya supaya mekanisme anggaran bisa dilaksanakan secara optimal,” jelas Pj. Sekda Kotawaringin Timur Akhmad Husain.

Sejumlah pejabat Kabupaten Kotim turut hadir dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut, diantaranya Wakil Bupati Muhammad Taufiq Mukri, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan para Kepala Perangkat Daerah. 

(Tulisan/Foto: RAN/DMR)

Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah


Share